BERITA

Detail Berita

Pembinaan Pegawai SMA Negeri 1 Rengel “Meningkatkan Profesionalime dan Kinerja Untuk Pendidikan Berkualitas”

Rabu, 5 Februari 2025 08:48 WIB
38 |   -

Dalam rangka meningkatkan kembali kinerja pegawai di lingkungan pendidikan khususnya SMA Negeri 1 Rengel, Pengawas Cabang Dinas Pendidikan wilayah Kabupaten Bojonegoro Tuban Drs. Mambaul Musofa memberikan pembinaan secara langsung pada Senin, (4/2/2025) yang bertempat di Aula SMA Negeri 1 Renngel. Kegiatan pembinaan yang diikuti seluruh pegwai ini dibuka pukul 09. 00 WIB oleh Titis Asmarani, S.Pd., M.M. selaku Kepala SMA Negeri 1 Rengel. Kegiatan pembinaan tersebut tak lain bertujuan meningkatkan profesionalisme dan kinerja pegwai SMA Negeri 1 Rengel untuk pendidikan berkualitas.

Dalam pembinaan pegawai Drs. Mambaul Musofa telah memaparkan banyak hal berkaitan dengan program pendidikan yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan Republik Indonesia yaitu pendekatan pembelajaran Deep Learning. Dalam paparan beliau menyampaikan sistem pembelajaran deep learnig didesain untuk menguatkan pemahaman siswa melalui pendekatan lebih dalam. “Pendidikan bukan hanya soal menghafal materi, tetapi bagaimana murid bisa menerapkan pengetahuan tersebut dalam kehidupan sehari-hari.” tegas Pengawas Cabdindik Bojonegoro Tuban Drs. Mambaul Musofa.

Selain itu beliau memberikan motivasi untuk seluruh pegawai dalam mejalankan tugas sesuai dengan tupoksinya. Dengan pembinaan ini, diharapkan seluruh pegawai, khususnya SMA Negeri 1 Rengel dapat semakin memahami tugas dan tanggung jawabnya, serta mampu menjaga loyalitas dan kedisiplinan kerja. Sehingga dapat meningkatkan profesionalisme kinerja untuk pendidikan berkualitas.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini