BERITA

Detail Berita

SMAN 1 Rengel Gelar Kegiatan Pendampingan, Perencanaan, dan Implementasi Kokurikuler Semester Genap Tahun Pelajaran 2025/2026

Kamis, 22 Januari 2026 18:48 WIB
6 |   -

Rengel — SMAN 1 Rengel menyelenggarakan Kegiatan Pendampingan, Perencanaan, dan Implementasi Kokurikuler Semester Genap Tahun Pelajaran 2025/2026 pada Selasa, 20 Januari 2026. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan perencanaan dan pelaksanaan kokurikuler berjalan selaras dengan kebijakan pendidikan serta mendukung penguatan karakter dan kompetensi peserta didik.

Pendampingan kegiatan dilakukan oleh Pengawas Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Bojonegoro–Tuban, Dra. Titik Moedjayanti, M.M., yang memberikan arahan teknis dan strategis terkait penyusunan program kokurikuler, pelaksanaan di satuan pendidikan, serta evaluasi keberlanjutan program.

Dalam pendampingannya, Dra. Titik Moedjayanti, M.M. menekankan pentingnya perencanaan kokurikuler yang terintegrasi dengan kurikulum sekolah, kebutuhan peserta didik, serta potensi dan kearifan lokal. Kokurikuler diharapkan mampu menjadi sarana penguatan standar kompetensi kelulusan melalui kegiatan yang kontekstual, kolaboratif, dan bermakna.

Kegiatan ini diikuti oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, serta tim pengembang kurikulum SMAN 1 Rengel. Para peserta secara aktif berdiskusi mengenai perencanaan program kokurikuler semester genap, strategi implementasi, pembagian peran, hingga mekanisme monitoring dan evaluasi pelaksanaan di sekolah.

Dok. Guru SMA Negeri 1 Rengel Peserta Kegiatan Pendampingan Kokurikuler

Dok. Kegiatan Refleksi Kegiatan Pendampingan Kokurikuler

Dok. Foto Bersama Kepala Sekolah, Pengawas dan Guru SMA Negeri 1 Rengel Seusai Kegiatan Pendampingan Kokurikuler

Melalui kegiatan pendampingan ini, SMAN 1 Rengel diharapkan mampu menyusun dan mengimplementasikan program kokurikuler secara lebih terarah, sistematis, dan berkualitas, sehingga dapat mendukung peningkatan mutu pembelajaran serta pengembangan karakter peserta didik secara optimal.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini